Cari Blog Ini

Rabu, 06 Januari 2010

Fungsi manajemen

Fungsi manajemen adalah elemen-elemen dasar yang akan selalu ada dan melekat di dalam proses manajen yang akan dijadikan acuan oleh manajer dalam melaksanakan kegiatan untuk mencapai tujuan. Terdapat 4 (empat) fungsi manajemen yaitu:

1. Merancang adalah memikirkan apa yang akan dikerjakan dengan sumber yang dimiliki.hal ini dilakukan untuk menentukan tujuan perusahaan secara kkeseluruhan dan cara terbaik untuk memenuhi tujuan itu.

2. Mengorganisir dengan tujuan membagi suatu kegiatan besar menjadi kegiatan-kegiatan kecil. Hal ini mempermudah manajer dalam pengawasan dan menentukan orang-orang yang akan mengerjakannya. Siapa yang akan mengerjakan dan tugas apa yang harus dikerjakan.

3. Memerintah adalah suatu tindakan mengarahkan seseorang atau kelompok untuk berusaha untuk mencapai tujuan manajerial. Atau dengan kata lain mengerakkan orang-orang untuk bekerja dengan sendirinya atau dengan penuh kesadaran secara bersama-sama untuk mencapai tujuan yang dikehendaki.

4. Mengendalikan adalah proses pengawasan pengendalian untuk memastikan bahwa jalannya kegiatan sesuai dengan perencanaan yang telah ditetapkan.

Sumber: Wikipedia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar